-->

Cara Membuat leaderboard dan Achievement Game Pada Google Play

Cara Membuat leaderboard Game dan Achievement Pada Google Play. Papan peringkat atau sering disebut sebagai leaderboard adalah cara terbaik yang digunakan dalam game untuk memperlihatkan peringkat para penggunanya. Kebanyakan game yang sudah populer akan menerapkan leaderboard google play pada gamenya.

Sedangkan Achievement atau pencapaian merupakan cara asyik untuk memacu pengguna dalam menjelajahi game secara mendalam dan meningkatkan penguasaannya. Pencapaian tersebut dapat digunakan untuk menggambarkan pencapaian pengguna, misalnya mengalahkan sejumlah lawan atau menyelesaikan serangkaian level, atau dapat menggambarkan kemampuan dalam game yang pada awalnya belum tersedia. Pencapaian

Saat kita ingin menginstall Game di Google Play Store terdapat ringkasan dari game tersebut dan juga ada notifikasi bahwa Game tersebut telah menerapkan Papan Peringkat (Leaderboard) dan Pencapaian (achievement).

Membuat Leaderboard Game dan Achievement di Google Play

Agar dapat memasang leaderboard game dan Achievement pada aplikasi game maka pertama-tama kita harus membuat akun terpisah pada layanan game di google play. Tapi sebelumnya itu, pastikan anda telah menyelesaikan seluruh rincian aplikasi serta telah mempublikasi aplikasi game tersebut. Sehingga nantinya dapat di hubungkan dengan layanan game.

Agar layanan game dapat dipublikasikan maka anda harus menyelesaikan tahap-tahap seperti:
  • Memasukan Nama Game
  • Detail Game
  • Aplikasi tertaut
  • Acara
  • Pencapaian
  • Papan peringkat
  • Pengujian
  • memublikasikan 

Berikut ini kami akan menjelaskan satu per satu tahapan yang dilakukan agar layanan game dapat di publikasikan pada Google Play dan memperoleh ID Game sehingga dapat diterapkan pada Game Anda.

A. Memasukan Nama Game

  1. Buka tab "layanan game" pada menu sebelah kiri. 
  2. Lanjutkan dengan menekan tombol Tambahkan Game Baru dan setelah itu akan muncul popup "Siapkan layanan game Google Play untuk aplikasi".
  3. Pilih tab "Saya belum menggunakan API Google apa pun di game saya" jika anda belum menerapkan sama sekali kode API Google untuk Game.
  4. Masukan nama game pada kolom yang disediakan beserta kategori game anda, jika sudah pilih lanjutkan untuk menyelesaikan tahap ini.

B. Detail Game

Setelah anda menekan tab Detail Game akan ditampilkan menu yang harus di isi sehingga kita dapat memublikasikan layanan game. Adapun rincian yang harus anda isi adalah seperti berikut:
  1. Masukan nama tampilan. Setelah menyelesaikan tahap pada bagian A, maka nama tampilan akan muncul disini. namun anda bisa mengubah jika perlu anda ubah.
  2. Deskripsi. Masukan deskripsi lengkap layanan game anda. Pada bagian ini anda bisa menyesuaikan saja dengan deskripsi pada Direktori Toko.
  3. Kategori.  pemilihan kategori Game sebaiknya anda sesuaikan saja dengan Layanan Aplikasi pada menu Direktori Toko.
  4. Game Yang disimpan. Agar dapat mengaktifkan layanan game, anda harus menggeser tab ke arah Aktif karena secara default tab yang terpilih adalah Nonaktif.
  5. Aset Grafis. Pada bagian ini anda harus memasukan gambar yang dibedakan menjadi 2 yaitu: ikon resolusi tinggi (ukuran gambar sebesar 512 x 512 piksel dengan tipe PNG) dan grafis Unggulan (ukuran gambar sebesar 1024 x 500 piksel dengantipe gambar JPG atau PNG).

C. Aplikasi tertaut

Anda wajib menautkan semua aplikasi yang ingin digunakan dengan layanan game Google Play dan membuat kunci OAuth2 bagi setiap aplikasi yang akan disertakan dalam kode biner Anda. Paling tidak satu aplikasi harus ditautkan terlebih dahulu sebelum layanan game Google Play dapat diuji atau  pun dipublikasikan.

Untuk lebih jelas simak penjelasannya:

  • Setelah anda memilih tab Aplikasi tertaut, pilih jenis Aplikasi yang anda buat apakah itu Android, IOS, Atau WEB. Pada kesempatan kali ini kita akan menautkan aplikasi jenis Android. Oleh sebab itu, anda harus memilih Android.
  • Setelah itu kita akan diarahkan ke menu selanjutnya yakni Tautkan aplikasi android
  • Nama paket. Pada bagian ini anda dapat memilih aplikasi yang akan ditautkan dengan menggeser ke arah bawah untuk mencari aplikasi tersebut. Anda bisa memasukkan nama aplikasi untuk mempercepat pencarian aplikasi anda. 
  • Setelan multi pemain
  • Multi pemain sesuai giliran
  • Anti pembajakan. pilih "Aktifkan anti-pembajakan" untuk mencegah pengguna yang belum memasang game Anda melalui Google Play mengakses layanan game Google Play. 

D. Acara

Gunakan menu ini untuk mengumpulkan data yang dihasilkan oleh pemain, seperti berapa banyak zombie yang telah dibunuh atau berapa kali pemain Anda menerima mata uang dalam game. Peristiwa membantu Anda melacak keterlibatan pengguna dan misi mereka. Pelajari semua hal tentang cara menerapkan acara di dokumentasi pengembang.

E. Pencapaian (Achievement)

Pencapaian dapat ditambahkan secara rutin agar game selalu baru dan mempertahankan keterlibatan pengguna.

Berikut ini cara mengaktifkan Achievement di Layanan Game Google Play :

  1. Tekan tombol "Tambahkan Pencapaian"
  2. Nama 
  3. Deskripsi
  4. Ikon
  5. Pencapaian 
  6. keadaan Awal
  7. Poin. Nilai poin harus antara 5 dan 200 dan harus kelipatan 5.
  8. Urutan daftar. 

F.  Papan peringkat (Leaderboard)

  1. Nama 
  2. Pemformatan skor
  3. Ikon
  4. Pegurutan. Lebih besar lebih baik, Lebih kecil.Bidang ini tidak dapat diubah setelah publikasi.
  5. Aktifkan perlindungan terhadap modifikasi tak sah. Aktif 
  6. Batas
  7. Urutan daftar

G.  Pengujian

Pengguna berikut dapat menguji draf tersimpan Anda untuk layanan game Google Play sebelum diterbitkan

H.  memublikasikan

Anda dapat menghapus setelan layanan game Google Play jika Anda belum memublikasikannya untuk pertama kalinya. Penghapusan ini tidak dapat diurungkan.

Demikian dulu postingan kami mengenai Cara Membuat leaderboard dan Achievement Pada Google Play, semoga dapat bermanfaat.

Share this with short URL:

Anda mungkin suka ini:

Use parse tool to easy get the text style on disqus comments:
Show Parser Hide Parser